Blog - SpringHill Yume Lagoon, Serpong | Rumah Modern 500 Jutaan

BLOG

imageMengapa Cisauk Semakin Prospektif Dalam Perkembangan Properti? Ini Alasannya!

Mengapa Cisauk Semakin Prospektif Dalam Perkembangan Properti? Ini Alasannya!

Springhill-yume-lagoon.id, Tangerang - Diantara semua daerah di Tangerang, Cisauk mungkin menjadi satu diantara daerah lainnya yang berkembang dengan pesat khususnya pada sektor infrastruktur dan perkembangan properti nya. Siapa sangka jika kecamatan di kabupaten Tangerang yang mempunyai luas 26,914 kilometer persegi ini mengalami pertumbuhan pesat dari tahun ke tahun.

Menurut pengamat sekaligus CEO Leads Property Indonesia Hendra Hartono, Cisauk telah mengalami lompatan besar karena posisinya berada di bibir BSD City yang terus dikembangkan menjadi kota mandiri terpadu. Dengan posisi nya ini tentunya membawa keberuntungan tersendiri bagi Cisauk dimana membuka peluang wilayah ini menjadi incaran para investor properti dan juga daerah ini kian menjadi buruan para penghuni yang menjadikan Cisauk sebagai lokasi tempat tinggal.

Banyak faktor yang menjadikan Cisauk semakin menarik dan terus diburu investor. Berikut beberapa alasannya!

1. Stasiun Cisauk

Inilah ikon dan kebanggaan daerah Cisauk, tak ayal stasiun ini menjadi alasan pertama mengapa pengembangan properti dilakukan ini. Bahkan, saking perkembangannya kini telah berkembang dengan pesat, banyak developer yang menjadikan Stasiun Cisauk sebagai keunggulan dan kampanye gimmick untuk menarik banyak konsumen agar tertarik dengan properti yang mereka jual.

2. Lokasi Strategis

Seperti yang sudah dibahas diatas, lokasi Cisauk sangatlah strategis sehingga banyak pengembang yang berlomba-lomba mengembangkan properti nya di daerah ini. Posisinya yang strategis, berbatasan dengan Kecamatan Serpong, Kecamatan Setu, dan Kecamatan Pagedangan, mendorong pembangunan di segala bidang aspek baik kewilayahan, ekonomi, sosial maupun politik.

3. Lahan Masih Luas

Jika dibandingkan dengan daerah kota yang sudah semakin sulit menemukan lahan kosong, berbeda dengan daerah kecamatan khususnya Cisauk yang masih memiliki lahan kosong dan luas. Inilah yang menarik banyak pengembang, dengan luas lahan kosong Cisauk semakin percaya diri untuk menjadi daerah berkembang dan mampu menarik minat pasar properti di area ini.

Itulah keunggulan dari Cisauk yang membuat setiap mata pengembang properti terpukau dengan perkembangannya saat ini. Berniat membeli properti di daerah ini? Springhill siap meluncurkan salah satu properti baru nya yaitu Yume Lagoon yaitu perumahan terpadu khusus milenial dengan konsep Jepang yang menawan.

Tertarik membeli salah satu unit nya? hubungi segera digital sales consultant kami dan miliki unit terbaru Yume Lagoon dengan harga terbaik. (TD)

imgWAchatYuk wa